Tradisi 1 Muharram di berbagai daerah. Foto: Agus Setyadi/detikcom |
Jakarta - Tahun baru Islam jatuh pada Minggu 1 September 2019. Di Indonesia, ada banyak tradisi 1 Muharram yang sering dilakukan masyarakat di berbagai daerah.
Meskipun begitu, jangan sampai salah kaprah ya. Dalam tradisi Islam, tidak ada ajaran khusus dalam menyambut pergantian tahun selain memanjatkan doa kepada Allah dan berpuasa untuk mendapatkan ridho serta ampunan-Nya.
Di Indonesia, akibat proses pengaruh dari berbagai budaya muncullah kegiatan unik untuk merayakan tahun baru Islam tersebut.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini beberapa tradisi 1 Muharram yang unik:
1. Kirab Muharram
Tradisi 1 Muharram di Jawa salah satunya adalah Kirab Muharram. Ini adalah ritual yang dilakukan oleh Keraton Surakarta yakni menghadirkan kerbau bule atau kerbau putih milik Kiai Slamet.
Kerbau Bule merupakan hewan kesayangan Susuhunan yang dianggap keramat.
1. Kirab Muharram
Tradisi 1 Muharram di Jawa salah satunya adalah Kirab Muharram. Ini adalah ritual yang dilakukan oleh Keraton Surakarta yakni menghadirkan kerbau bule atau kerbau putih milik Kiai Slamet.
Kerbau Bule merupakan hewan kesayangan Susuhunan yang dianggap keramat.
2. Ngadulang
Berbeda dengan Kirab Muharram, tradisi di Jawa Barat ini dinamakan Ngadulang. Ngadulang merupakan salah satu acara yang diselenggarakan oleh pemerintah Sukabumi untuk merayakan tahun baru Islam.
Di tahun baru Islam, ada perlombaan menabuh bedug yang menarik dan wajib diikuti.
3. Nganggung
Perayaan 1 Muharram di Pangkalpinang, Bangka memiliki keseruan tersendiri. Dalam acara Nganggung, masyarakat datang ke masjid dan membawa dulang berisi makanan dan lauk pauk untuk dinikmati bersama.
4. Pawai Obor
Sebenarnya tak hanya di Banten, kegiatan Tahun Baru Islam dengan pawai obor terjadi banyak di berbagai daerah. Dengan mengenakan pakaian muslim berwarna putih, masyarakat berpawai memegang obor keliling untuk merayakan tahun baru hijriyah.
5. Bubur Asura
Di Kalimantan, ada makanan khas yang adanya hanya di tahun baru Islam yaitu Bubur Asura. Bubur ini terbuat dari beras yang dimasak lama dengan santan dan dicampur dengan berbagai macam sayur-sayuran.
6. Membeli Perabot Baru
Sepertinya tradisi 1 Muharram di Makassar ini agak aneh ya. Kabarnya, di hari tersebut para ibu di Makassar akan berbelanja memborong perabot rumah. Wah, kira-kira untuk apa ya?
7. Mabit di Masjid
Perayaan 1 Muharram yang satu ini patut dicontoh nih. Masjid-masjid di Jakarta sering menyelenggarakan mabit pada malam Tahun Baru Islam. Biasanya kegiatan ini diisi dengan ceramah agama dengan tujuan untuk melakukan refleksi diri selama menginap di masjid.
Nah kamu juga bisa nih mengikuti festival 1 Muharram atau Muharram Festival di Jakarta. Jakarta Muharram Festival digelar di Bundaran Hotel Indonesia pada Sabtu, 31 Agustus 2019.
Dimeriahkan oleh artis-artis Tanah Air seperti Kotak, Opick, Pasha, Wali, Bimbo, Fatin, dan masih banyak lagi. Saksikan Jakarta Muharram Festival live di Trans TV mulai pukul 20.00 dan live streaming di detikcom pukul 17.00 WIB.
Berbeda dengan Kirab Muharram, tradisi di Jawa Barat ini dinamakan Ngadulang. Ngadulang merupakan salah satu acara yang diselenggarakan oleh pemerintah Sukabumi untuk merayakan tahun baru Islam.
Di tahun baru Islam, ada perlombaan menabuh bedug yang menarik dan wajib diikuti.
3. Nganggung
Perayaan 1 Muharram di Pangkalpinang, Bangka memiliki keseruan tersendiri. Dalam acara Nganggung, masyarakat datang ke masjid dan membawa dulang berisi makanan dan lauk pauk untuk dinikmati bersama.
4. Pawai Obor
Sebenarnya tak hanya di Banten, kegiatan Tahun Baru Islam dengan pawai obor terjadi banyak di berbagai daerah. Dengan mengenakan pakaian muslim berwarna putih, masyarakat berpawai memegang obor keliling untuk merayakan tahun baru hijriyah.
5. Bubur Asura
Di Kalimantan, ada makanan khas yang adanya hanya di tahun baru Islam yaitu Bubur Asura. Bubur ini terbuat dari beras yang dimasak lama dengan santan dan dicampur dengan berbagai macam sayur-sayuran.
6. Membeli Perabot Baru
Sepertinya tradisi 1 Muharram di Makassar ini agak aneh ya. Kabarnya, di hari tersebut para ibu di Makassar akan berbelanja memborong perabot rumah. Wah, kira-kira untuk apa ya?
7. Mabit di Masjid
Perayaan 1 Muharram yang satu ini patut dicontoh nih. Masjid-masjid di Jakarta sering menyelenggarakan mabit pada malam Tahun Baru Islam. Biasanya kegiatan ini diisi dengan ceramah agama dengan tujuan untuk melakukan refleksi diri selama menginap di masjid.
Nah kamu juga bisa nih mengikuti festival 1 Muharram atau Muharram Festival di Jakarta. Jakarta Muharram Festival digelar di Bundaran Hotel Indonesia pada Sabtu, 31 Agustus 2019.
Dimeriahkan oleh artis-artis Tanah Air seperti Kotak, Opick, Pasha, Wali, Bimbo, Fatin, dan masih banyak lagi. Saksikan Jakarta Muharram Festival live di Trans TV mulai pukul 20.00 dan live streaming di detikcom pukul 17.00 WIB.
Simak Video "Tradisi Mencuci Keris "